Directory



Dhea Rizqa Sachara
Animal Of Science - Unsoed

Husbandry

PAB, Penerimaan Anggota Baru Husbandry

       Pers mahasiswa adalah penerbitan pers (dalam bentuk majalah, tabloid, newsletter, bulletin, atau media online) yang benar-benar dikelola oleh mahasiswa. Seluruh proses mulai dari mencari berita (informasi), penulisan, tata letak, pra-cetak dan distribusi dilakukan oleh mahasiswa. Selama ini pers mahasiswa di Indonesia identik dengan pemantik perubahan sosial politik yang bekerja di balik layar.
       Husbandry adalah pers yang dilakukan oleh mahasiswa di lingkungan kampus merupakan salah satu dari UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) yang ada di Fakultas Peternakan Unsoed yang secara struktural berada di bawah BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa) Fakultas Peternakan Unsoed
       Salah satu kegiatan Husbandry diantaranya mengadakan PAB, adalah kegiatan Penerimaan Anggota Baru (PAB) Husbandry yang untuk periode tahun 2010 ini, telah dilaksanakan pada bulan November 2010 yang diawali serangkaian Technikal Meeting tanggal 17 November 2010 bertempat di Sekretariat Husbandry. yang dimpimpin langsung oleh rekan Gani Rahman P. sekaligus direncanakan persiapan untuk menghadapi rangkaian kegiatan PAB, diantaranya persiapan individu berupa peralataan keperluan menginap dan peralatan kelompok diataranya peralatan tulis dan wawancara, berupa laptop, camera, dan persiapan fisik serta kesehatan..
       PAB Husbandry sendiri telah dilaksanakan pada tanggal 19 sampai dengan tanggal 21 November 2010, tepatnya tanggal  19 dan tanggal 20 bertempat di Kampus Fakultas Peternakan Unsoed dan  tanggal 21 yaitu pada hari minggu di Baturaden., yang diikuti sebanyak 21 calon anggota PAB beserta Panitia PAB Husbandry.
      Manfaat dan tujuan dari PAB Husbandry diantaranya disamping sebagai ajang perekrutan anggota baru pers Husbandry sekaligus juga sebagai wadah bagi calon anggota Husbandry untuk belajar dalam menampilkan/menuangkan ide, tulisan, pemikiran, atau informasi informasi lainnya yang bermanfaat bagi kegiatan pers mahasiswa. Karena diharapkan melalui Husbandry sebagi pers mahsiswa Fakultas Peternakan Unsoed, mahasiswa, terutama mahasiswa baru dapat mengetahui perkembangan berita yang terjadi di kampusnya sendiri.
       Bahkan juga bermanfaat bagi alumni (tentu saja bila media cetak ini beredar diluar kampus, dan media online yang bisa di akses setiap saat) dapat mengetahui perkembangan yang terjadi di kampus.




















Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ChatBox

Pesan, kesan, kritik, dan saran : ==========================